MATARAKYAT.info, MAKASSAR | Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Sulsel, H Iqbal Nadjamuddin didampingi Kabid SMA Harpansa, meresmikan beberapa bangunan dana alokasi khusus (DAK) bidang pendidikan di SMAN 21 Makassar, Jumat (8/3/2024).
Bangunan DAK SMAN 21 Makassar yang diresmikan Iqbal Nadjamuddin di sekolah yang dipimpin Kepsek Dr Hj Andi Ernawaty ini, di antaranya Laboratorium Komputer, bangunan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS), dan beberapa unit toilet baru ini kesemuanya dari anggaran DAK Bidang Pendidikan Tahun 2023 lalu dengan Total Anggaran Rp 1,3 Miliar .
Disela-sela peresmian bangunan DAK SMAN 21 Makassar, Kadisdik Iqbal Nadjamuddin, menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh atas realisasi dan penyelesaian pembangunan fasilitas sekolah ini dengan baik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Bangunan DAK ini merupakan salah satu bentuk upaya pemerintah untuk melengkapi sarana dan prasarana sekolah secara bertahap. Kami juga mengapresiasi dan menyampaikan penghargaan kepada pihak sekolah yang telah berupaya secara maksimal untuk meningkatkan kualitas fasilitas SMAN 21 Makassar ini,” ucap Iqbal Nadjamuddin.
Dimomentum peresmian bangunan DAK SMAN 21 Makassar ini, Kadisdik Iqbal Nadjamuddin, mengajak seluruh stakeholder pendidikan yang ada di sekolah ini untuk terus mendukung dan mensupport segala upaya pemerintah dan pihak sekolah untuk memajukan sekolah ini.
Untuk memajukan sekolah, lanjut Putra Mantan Bupati Maros HA Nadjamuddin ini, perlu ada kerjasama yang baik dari semua pihak. Terutama Kepsek bersama jajarannya untuk selalu memperhatikan pembaruan data pendidikan dalam rangka untuk menuju pengelolaan manajemen sekolah yang lebih baik.
Pada peresmian bangunan DAK ini, nampak antusiasme yang diperlihatkan oleh seluruh warga SMAN 21 Makassar yang turut hadir pada peresmian di antaranya Kepsek A Ernawaty, pengurus Komite Sekolah, dan para siswa.
Mereka menyambut gembira kehadiran fasilitas baru ini, dan berharap ruang Lab Komputer, UKS, dan bangunan toilet baru ini dapat memberikan kontribusi positif bagi proses belajar-mengajar di SMAN 21 Makassar yang beralamat di Kompleks Perumahan Bumi Tamalanrea Permai (BTP) ini. (@mr)
Penulis : Risal Num Ridwan
Editor : Adhitya Eka