Kapolres Bulukumba Pimpin Upacara Pelepasan Personel dalam Wisuda Purna Bakti

- Admin

Jumat, 17 November 2023 - 15:59 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MATARAKYAT. info, BULUKUMBA | Polres Bulukumba Polda Sulsel menggelar upacara pelepasan kepada anggota Polri yang telah memasuki pensiun (purna tugas) dalam kegiatan Wisuda Purna Bhakti.

Kegiatan ini berlangsung di halaman Mapolres Bulukumba, dipimpin oleh Kapolres AKBP Supriyanto S.I.K.,M.Si, Jum’at 17 November 2023.

Hadir pada kegiatan ini KOMPOL Eddy Sumantri S.Sos.,MH, Waka Polres Bulukumba, Para PJU, perwira, Bintara dan ASN lingkup Polres Bulukumba.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam upacara tersebut, ada 4 personel Polres Bulukumba yang telah resmi purna tugas di Kepolisian yakni, KOMPOL (Purn) Ramli Bannu, KOMPOL (Purn) Edy Marheno, IPDA (Purn) Adrianus Randang dan AIPTU (Purn) Basri.

Bahkan Kapolres Bulukumba menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada personel yang telah menyelesaikan tugasnya selama di Kepolisian.

“Pada hari ini saya Kapolres Bulukumba, secara resmi melepas para purnawirawan Polri Polres Bulukumba, teriring doa ucapan terima kasih atas pengabdian saudara pada Polri, Bangsa dan negara.” ucap Kapolres Bulukumba dalam upacara pelepasan.

Wisuda purna bakti ini merupakan bentuk penghargaan yang tulus dan rasa hormat setinggi-tingginya dari institusi Polri kepada personel yang telah berhasil melewati perjalanan pengabdian yang panjang dengan penuh kesetiaan, pengorbanan dan penuh pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara Republik Indonesia.

BACA JUGA :  Akibat Pemadaman Listrik Bergilir, Tim Yuris Law Firm Minta PLN Sulselrabar Berikan Masyarakat Dispensasi untuk Pengurangan Biaya

Dalam acara pelepasan purna tugas ini, Kapolres Bulukumba didampingi Ketua Bhayangkari Ny.Dian Supriyanto mengalungkan medali purna tugas kepada wisudawan sebagai tanda penghormatan dan pemberian cinderamata.

Selanjutnya, para wisudawan dilepas dengan tradisi Pedang pora dari Loby Mapolres dihantarkan sampai pintu keluar Mapolres Bulukumba.

“Sekali lagi terimakasih atas pengabdian dan dedikasi selama bertugas di kepolisian khususnya di Polres Bulukumba, semoga pengabdian selama ini menjadi amal jariah dan menjadi pahala di kemudian hari.” pungkas Kapolres.

Mewakili personel yang di wisuda, KOMPOL (purn) Edy Marheno mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolres dan jajaran atas petunjuk dan bimbingan selama kami bertugas.

“Kami Mohon maaf jika kami ada kesalahan baik secara dinas maupun pribadi, Karena kami sebagai manusia pasti tidak luput dari kesalahan, olehnya mohon di maafkan, Kami berharap semoga tugas-tugas Polri kedepannya dapat berjalan dengan baik, dan semakin jaya.” tutur KOMPOL (Purn) Edy Marheno. (Bayu/Mr)

Penulis : Bayu

Editor : Ikbal

Berita Terkait

KPU Makassar Sosialisasi Bakal Calon Perseorangan untuk Pilwalkot 2024, Ini Syaratnya! 
Peduli Korban Banjir, Lantamal VI Makassar Salurkan Bantuan Logistik ke Kabupaten Luwu
Diduga Jual BBM Bersubsidi Jenis Solar Ke Mafia BBM, Ini Penjelasan Pengawas Shift 2 SPBU 73.902.01
Kerusakan Sekolah Terdampak Bencana Banjir, Kadisdik Iqbal Nadjamuddin Minta Kepsek Buat Laporan
Konsisten Jalankan Program TJSL, Huadi Group Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Miris! Tak Pedulikan Pencemaran Lingkungan, Kabid LH Kabupaten Deli Serdang Abaikan Awak Media
Berbagi Tiap Jumat, Huadi Group Mendapat Apresiasi dari Jemaah Masjid
Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Berita Terbaru

Berita Terkait

Senin, 6 Mei 2024 - 19:44 WITA

KPU Makassar Sosialisasi Bakal Calon Perseorangan untuk Pilwalkot 2024, Ini Syaratnya! 

Senin, 6 Mei 2024 - 16:45 WITA

Peduli Korban Banjir, Lantamal VI Makassar Salurkan Bantuan Logistik ke Kabupaten Luwu

Senin, 6 Mei 2024 - 16:12 WITA

Diduga Jual BBM Bersubsidi Jenis Solar Ke Mafia BBM, Ini Penjelasan Pengawas Shift 2 SPBU 73.902.01

Senin, 6 Mei 2024 - 14:34 WITA

Konsisten Jalankan Program TJSL, Huadi Group Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Senin, 6 Mei 2024 - 14:26 WITA

Miris! Tak Pedulikan Pencemaran Lingkungan, Kabid LH Kabupaten Deli Serdang Abaikan Awak Media

Senin, 6 Mei 2024 - 00:52 WITA

Berbagi Tiap Jumat, Huadi Group Mendapat Apresiasi dari Jemaah Masjid

Minggu, 5 Mei 2024 - 17:34 WITA

Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Minggu, 5 Mei 2024 - 15:23 WITA

KPU Bantaeng Gelar Seleksi Sayembara Maskot untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, Ini Hadiahnya!

Berita Terbaru

Berita

Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Minggu, 5 Mei 2024 - 17:34 WITA

Berita

Dinkes Bantaeng Gelar Pemeriksaan Kesehatan untuk Pemudik

Selasa, 9 Apr 2024 - 15:13 WITA

Opini

Partai Politik dan Hak Angket, Perspektif dalam Ilmu Politik

Minggu, 31 Mar 2024 - 15:07 WITA

Berita

Kadis Kominfo Jeneponto Hadiri Musyawarah Lokal ke-IX ORARI

Sabtu, 23 Des 2023 - 18:36 WITA

Berita

Pastikan Aman, Kapolres Bulukumba Cek Gudang Logistik KPUD

Sabtu, 2 Des 2023 - 18:05 WITA

Berita

Diskominfo Pangkep Laksanakan Sosialisasi Website KIM

Kamis, 30 Nov 2023 - 13:33 WITA

Berita

Pemkab Pinrang Gelar Upacara Peringatan HUT PGRI dan Korpri

Kamis, 30 Nov 2023 - 07:25 WITA

Berita

Gelar Rapat Paripurna, Ada 4 Orang Anggota DPRD Pinrang PAW

Kamis, 23 Nov 2023 - 14:04 WITA

Berita

Lantik PAW PPS Kelurahan Onto, Ini Pesan KPU Bantaeng!

Kamis, 23 Nov 2023 - 11:33 WITA