Kejari Jeneponto Kembali Terima Pengembalian Kerugian Negara dari Dana Desa Ujung Bulu

- Editor

Kamis, 31 Agustus 2023 - 00:08 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MATARAKYAT.info, JENEPONTO | Kejaksaan Negeri (Kejari) Jeneponto terus mengoptimalkan adanya pengembalian kerugian keuangan negara dari perkara korupsi yang ditangani.

Termasuk pengembalian kerugian negara dana Dana Desa (DD) Desa Ujung Bulu tahun anggaran 2021, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Jeneponto.

Pada kesempatan tersebut Kajari Jeneponto Susanto Gani melalui Kasi Tindak Pidana Khusus Ilma Ardi Riyadi menerima kerugian keuangan negara dari Kepala Desa Ujung Bulu Mansyur yang disaksikan oleh Irban Invetigasi Inspektorat Jeneponto Samsuddin Sijaya dan Ruth Handayani.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Proses pengembalian keuangan kerugian negara tersebut berlangsung di Ruang Pidsus Lantai II Kejari Jeneponto, Rabu 30 Agustus 2023.

Adapun jumlah kerugian negara yang dikembalikan oleh Kepala Desa Ujung Bulu Mansyur yakni sebesar Rp532.220.000,-

Sebelum diserahkan uang kerugian keuangan negara tersebut, perhitungan dilakukan secara cermat oleh teller Bank Sulselbar Cabang Jeneponto yang disaksikan pihak Kejari Jeneponto, Irban Investigasi Inspektorat Jeneponto dan pihak Kepala Desa Ujung Bulu.

Dengan adanya pengembalian Dana Desa tersebut, kata Kasi Pidsus Ilma Ardi Riyadi sebagai wujud dalam penanganan Dana Desa mengedepankan Upaya preventif atau pencegahan sebagaimana instruksi Jaksa Agung mengenai penanganan Dana Desa bahwa dalam penanganan laporan atau pengaduan terkait dengan dugaan penyimpangan pengelolaan keuangan desa yang dilakukan oleh perangkat desa untuk mengedepankan upaya pencegahan.

BACA JUGA :  Rapat Ranperda dengan APBD T.A 2024, Pj Bupati dan Ketua DPRD Bantaeng Saling Balas Pantun

Sementara pemidanaan merupakan langkah terakhir, hal itu agar tidak ada aparatur desa yang masuk penjara karena ketidaktahuannya dalam pertanggungjawaban pengelolaan keuangan dana.

“Intinya, kita apresiasi itikad baik yang ditunjukkan Kades Ujung Bulu. Ini sejalan dengan semangat penanganan tindak pidana korupsi, yakni mengoptimalkan pemulihan kerugian keuangan negara,” jelas Ardi.

Sekedar diketahui bahwa temuan kerugian keuangan negara dari Dana Desa Ujung Bulu merupakan hasil temuan Irban Investigasi Inspektorat Jeneponto yang penyelidikannya dilakukan oleh Kejari Jeneponto. Namun, kerugian keuangan negara tersebut sudah dikembalikan oleh Kepala Desa Ujung Bulu.

“Terkait uang Rp532.220.000 tersebut selanjutnya akan diserahkan kepada kas Daerah Kabupaten Jeneponto”, pungkas Ardi. (hm/mr)

Berita Terkait

Bareskrim Polri Berhasil Meringkus DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina
Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024, Personil Gabungan Polsek Biringkanaya Berhasil Menjaring Puluhan R2 Menggunakan Knalpot Brong dan 250 Liter Miras Jenis Ballo
Kunjungi Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Masyarakat
Sentuh Warga Taman Bunga Sudiang Dengan Hati, Pasangan SEHATI Menyala Dibasis Kuning
Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Gencar Sosialisasikan Gerakan Antikorupsi Didaerah-Daerah
Tim SAR Gabungan Berhasil Menemukan Anak yang Tenggelam di Sungai Biringjene
Kapolri Listyo Sigit Prabowo : Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
Dua Orang Mafia Judi Online di Komdigi Jadi DPO, Ternyata ini Perannya

Berita Terbaru

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 11:37 WITA

Bareskrim Polri Berhasil Meringkus DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina

Jumat, 22 November 2024 - 00:42 WITA

Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024, Personil Gabungan Polsek Biringkanaya Berhasil Menjaring Puluhan R2 Menggunakan Knalpot Brong dan 250 Liter Miras Jenis Ballo

Selasa, 19 November 2024 - 07:18 WITA

Kunjungi Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Masyarakat

Selasa, 19 November 2024 - 04:32 WITA

Sentuh Warga Taman Bunga Sudiang Dengan Hati, Pasangan SEHATI Menyala Dibasis Kuning

Sabtu, 16 November 2024 - 21:04 WITA

Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Gencar Sosialisasikan Gerakan Antikorupsi Didaerah-Daerah

Jumat, 8 November 2024 - 15:04 WITA

Kapolri Listyo Sigit Prabowo : Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024

Kamis, 7 November 2024 - 15:59 WITA

Dua Orang Mafia Judi Online di Komdigi Jadi DPO, Ternyata ini Perannya

Rabu, 6 November 2024 - 00:16 WITA

Tiga Pria Kedapatan Membawa Miras Jenis Ballo Diamankan Personil Polsek Tamalate

Berita Terbaru

Berita

Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Minggu, 5 Mei 2024 - 17:34 WITA

Berita

Dinkes Bantaeng Gelar Pemeriksaan Kesehatan untuk Pemudik

Selasa, 9 Apr 2024 - 15:13 WITA

Opini

Partai Politik dan Hak Angket, Perspektif dalam Ilmu Politik

Minggu, 31 Mar 2024 - 15:07 WITA

Berita

Kadis Kominfo Jeneponto Hadiri Musyawarah Lokal ke-IX ORARI

Sabtu, 23 Des 2023 - 18:36 WITA

Berita

Pastikan Aman, Kapolres Bulukumba Cek Gudang Logistik KPUD

Sabtu, 2 Des 2023 - 18:05 WITA

Berita

Diskominfo Pangkep Laksanakan Sosialisasi Website KIM

Kamis, 30 Nov 2023 - 13:33 WITA

Berita

Pemkab Pinrang Gelar Upacara Peringatan HUT PGRI dan Korpri

Kamis, 30 Nov 2023 - 07:25 WITA

Berita

Gelar Rapat Paripurna, Ada 4 Orang Anggota DPRD Pinrang PAW

Kamis, 23 Nov 2023 - 14:04 WITA

Berita

Lantik PAW PPS Kelurahan Onto, Ini Pesan KPU Bantaeng!

Kamis, 23 Nov 2023 - 11:33 WITA