Menjelang Idul Fitri, Pemerintah Desa Sambueja Salurkan BLT Dana Desa

- Admin

Jumat, 29 April 2022 - 14:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MR-MAROS  |  Pemerintah Desa Sambueja Kecamatan Simbang Kabupaten Maros, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahap II bulan April s.d Mei Tahun Anggaran 2022, bertempat di Lantai 2 Kantor Desa Sambueja, Jum’at (29/04/2022).

Hadir dalam acara tersebut Kepala Desa Sambueja, Darawati S, S.Pd beserta jajarannya, Pendamping Lokal Desa Kecamatan Simbang, Ansar, SP, serta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT DD di Desa Sambueja.

Darawati S, S.Pd mengatakan “Kegiatan ini merupakan upaya Pemerintah dalam membantu perekonomian masyarakat di masa Pandemi Covid 19 dan penerima Bantuan langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahun 2022 Desa Sambueja bulan April s.d Mei 2022 ini adalah berjumlah 117 KPM yang telah ditetapkan dalam Peraturan Kepala Desa Sambueja berdasarkan hasil Musyawarah Desa Khusus yang telah dilaksanakan,” kata Darawati.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan adanya bantuan ini, dapat sedikit membantu masyarakat, utamanya dalam menyambut hari raya Idul Fitri yang tinggal beberapa hari lagi dan BLT Dana Desa Tahap 2 (dua) bulan April s.d Mei 2022 ini, diberikan kepada 117 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sambueja, sebesar Rp 300.000/KK/Bulan, dan pada hari ini diberikan untuk 2 (dua) bulan, jadi masing-masing KPM mendapatkan Rp 600.000 (Enam Ratus Ribu Rupiah)”Terang Darawati.

BACA JUGA :  Personel Polres Bulukumba Ikuti Pemeriksaan Kesehatan Berkala  

“Kami Pemerintah Desa berharap, agar masyarakat yang belum melakukan vaksin, agar segera melakukan vaksin. Setelah lebaran diharapkan semua masyarakat yang belum vaksin, agar segera melakukan vaksin, dan yang telah vaksin agar melaksanakan Vaksin lanjutan sesuai anjuran Pemerintah,” Ungkap Kades Sambueja

Kepala Desa yang telah 2 (dua) periode memimpin Desa Sambueja ini mengungkapkan “Desa Sambueja akan mengikuti lomba desa tingkat Kabupaten Maros, diharapkan semua lapisan masyarakat di Desa Sambueja dapat membantu dan mendukung Desa Sambueja dalam mengikuti lomba desa yang sebentar lagi akan dilaksanakan,” Tutup Darawati. (ANSAR)

Berita Terkait

Pelaku Pencurian dan Kekerasan Berhasil di Amankan Resmob Bulukumba
Komandan Korem 141/Toddopuli Melakukan Kunjungan Kerja ke Makodim 1421/Pangkep
PT Bisi International Tbk Memperkenalkan Alat Pertanian Terbaru Corn Combine BISI Niskala 102 pada Petani di Pinrang
Usung Tagline Tabe’ Ini Teman Calegku, Ramli Manong Caleg DPRD Makassar Viral di Sosmed
Raih Penghargaan Swasti Saba Padapa 2023, Kadis Kesehatan : Ini Berkat Dukungan dari Masyarakat Jeneponto
Akibat Pemadaman Listrik Bergilir, Tim Yuris Law Firm Minta PLN Sulselrabar Berikan Masyarakat Dispensasi untuk Pengurangan Biaya
Kurangi Dampak Lingkungan, Huadi Group Gelar Penanaman Pohon
Kompak Indonesia Soroti Pembangunan Sumur Resapan di Kelurahan Pai Lebih Tinggi dari Jalan dan Diduga Dikerja Asal-Asalan

Berita Terbaru

Berita Terkait

Kamis, 30 November 2023 - 04:06 WIB

Pelaku Pencurian dan Kekerasan Berhasil di Amankan Resmob Bulukumba

Rabu, 29 November 2023 - 16:17 WIB

Komandan Korem 141/Toddopuli Melakukan Kunjungan Kerja ke Makodim 1421/Pangkep

Rabu, 29 November 2023 - 15:22 WIB

PT Bisi International Tbk Memperkenalkan Alat Pertanian Terbaru Corn Combine BISI Niskala 102 pada Petani di Pinrang

Rabu, 29 November 2023 - 05:05 WIB

Raih Penghargaan Swasti Saba Padapa 2023, Kadis Kesehatan : Ini Berkat Dukungan dari Masyarakat Jeneponto

Rabu, 29 November 2023 - 03:05 WIB

Akibat Pemadaman Listrik Bergilir, Tim Yuris Law Firm Minta PLN Sulselrabar Berikan Masyarakat Dispensasi untuk Pengurangan Biaya

Rabu, 29 November 2023 - 02:28 WIB

Kurangi Dampak Lingkungan, Huadi Group Gelar Penanaman Pohon

Rabu, 29 November 2023 - 01:39 WIB

Kompak Indonesia Soroti Pembangunan Sumur Resapan di Kelurahan Pai Lebih Tinggi dari Jalan dan Diduga Dikerja Asal-Asalan

Selasa, 28 November 2023 - 21:46 WIB

Pinrang Raih 2 Penghargaan Tingkat Nasional dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia

Berita Terbaru

Berita

Lantik PAW PPS Kelurahan Onto, Ini Pesan KPU Bantaeng!

Kamis, 23 Nov 2023 - 11:33 WIB