Bupati Nias Barat Sambut Tim Wasev TMMD Ke-116 dari Mabes TNI AD di Aula Soguna Ba Zato

- Editor

Kamis, 18 Mei 2023 - 07:03 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MATARAKYAT.info, NIAS BARAT | Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu bersama jajaran Forkopimda menyambut kedatangan Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 116 tahun 2023, Brigjen Bangun Nawoko bersama rombongan di Aula Soguna ba Zato, Kamis (17/5/2023).

Turut hadir pada penyambutan Tim WASEV TMMD dimaksud antara lain, Sekretaris Daerah Sozisokhi Hia, SH., M.M., Asisten Setda, Kepala OPD, Camat, Kepala Bagian Setda Kabupaten Nias Barat, Ketua FKUB, Ketua MUI, Tokoh Masyarakat dan tamu undangan lainnya.

Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas pelaksanaan kegiatan yang dilakukan oleh jajaran TNI. Menurut Bupati Khenoki Waruwu, TMMD telah berkontribusi dalam percepatan dan pemerataan pembangunan di wilayah Kabupaten Nias Barat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, TMMD juga merupakan implementasi komitmen TNI dan pemerintah daerah dalam melestarikan semangat dan budaya luhur kehidupan bermasyarakat kita, yaitu gotong royong.

Lebih lanjut Bupati Nias Barat mengatakan bahwa TMMD merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI bersama rakyat, untuk memastikan bahwa NKRI bersama seluruh potensi yang ada di dalamnya dapat terawat dan terpelihara dengan baik.

“TMMD merupakan wujud nyata bhakti TNI dalam percepatan pembangunan masyarakat yang dilaksanakan secara terpadu bersama pemerintah daerah serta seluruh komponen masyarakat sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat, terutama yang berada di kawasan pedesaan,” ujar Bupati Khenoki Waruwu.

Bupati Nias Barat berharap semoga ke depannya kegiatan yang positif seperti ini dapat berkesinambungan dan dilaksanakan pada daerah yang membutuhkan perhatian dan masih belum terjangkau pembangunan.

BACA JUGA :  Aminurokhman Tekankan Pentingnya Netralitas ASN Jelang Pemilu

Sementara itu, Wakil Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Darat Bidang Rencana Operasi, Brigjen TNI Bangun Nawoko selaku Ketua Tim Pengawas dan Evaluasi Kegiatan TMMD ke-116 tahun 2023, mengatakan bahwa kunjungannya Bersama rombongan ke Nias Barat untuk memantau dan memastikan pelaksanaan program TMMD ke-116 tahun 2023, yang dipusatkan pelaksanaannya di Desa Sitolu’ewali Kecamatan Moro’o, berjalan sesuai rencana.

Lebih lanjut Ia mengutarakan kekaguman dan apresiasinya terhadap upaya yang telah dilakukan Bupati Nias Barat dalam mewujudkan koordinasi, kerjasama dan sinergitas antara TNI dan Pemerintah Daerah melalui pelaksanaan program TMMD di Kabupaten Nias Barat.

Menurutnya, apa yang telah dilakukan oleh Bupati Nias Barat sejalan dengan filosofi kehidupan militer bahwa tidak ada satupun tugas-tugas militer yang bisa dikerjakan oleh seorang diri.

“Hari ini saya menyaksikan bawa Bupati Nias Barat meyakini dan telah melakoni bahwa tidak ada tugas-tugas untuk mensejahterakan masyarakat yang bisa dikerjakan sendiri oleh Bupati, tetapi didukung oleh semua OPD dan komponen pendukung lainnya,” ujar Bupati.

Setelah acara penyambutan dan ramah tamah di Aula Soguna ba Zato, Tim Pengawasan dan Evaluasi TMMD ke-116 Tahun 2023, didampingi Bupati Nias Barat, jajaran Forkopimda dan pimpinan OPD, menuju lokasi pelaksanaan kegiatan fisik TMMD, yaitu pembangunan jalan di Desa Sitolu’ewali Kecamatan Moro’o.  (agus_waruwu/mr)

Berita Terkait

Bawaslu Kecamatan Bastem Utara Menggelar Kegiatan  Pengawasan Partisipatif  dalam Pemilukada 2024
Bareskrim Polri Berhasil Meringkus DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina
Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024, Personil Gabungan Polsek Biringkanaya Berhasil Menjaring Puluhan R2 Menggunakan Knalpot Brong dan 250 Liter Miras Jenis Ballo
Kunjungi Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Masyarakat
Sentuh Warga Taman Bunga Sudiang Dengan Hati, Pasangan SEHATI Menyala Dibasis Kuning
Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Gencar Sosialisasikan Gerakan Antikorupsi Didaerah-Daerah
Tim SAR Gabungan Berhasil Menemukan Anak yang Tenggelam di Sungai Biringjene
Kapolri Listyo Sigit Prabowo : Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024

Berita Terbaru

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 07:01 WITA

Bawaslu Kecamatan Bastem Utara Menggelar Kegiatan  Pengawasan Partisipatif  dalam Pemilukada 2024

Jumat, 22 November 2024 - 11:37 WITA

Bareskrim Polri Berhasil Meringkus DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina

Jumat, 22 November 2024 - 00:42 WITA

Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024, Personil Gabungan Polsek Biringkanaya Berhasil Menjaring Puluhan R2 Menggunakan Knalpot Brong dan 250 Liter Miras Jenis Ballo

Selasa, 19 November 2024 - 07:18 WITA

Kunjungi Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Masyarakat

Selasa, 19 November 2024 - 04:32 WITA

Sentuh Warga Taman Bunga Sudiang Dengan Hati, Pasangan SEHATI Menyala Dibasis Kuning

Kamis, 14 November 2024 - 06:41 WITA

Tim SAR Gabungan Berhasil Menemukan Anak yang Tenggelam di Sungai Biringjene

Jumat, 8 November 2024 - 15:04 WITA

Kapolri Listyo Sigit Prabowo : Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024

Kamis, 7 November 2024 - 15:59 WITA

Dua Orang Mafia Judi Online di Komdigi Jadi DPO, Ternyata ini Perannya

Berita Terbaru

Berita

Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Minggu, 5 Mei 2024 - 17:34 WITA

Berita

Dinkes Bantaeng Gelar Pemeriksaan Kesehatan untuk Pemudik

Selasa, 9 Apr 2024 - 15:13 WITA

Opini

Partai Politik dan Hak Angket, Perspektif dalam Ilmu Politik

Minggu, 31 Mar 2024 - 15:07 WITA

Berita

Kadis Kominfo Jeneponto Hadiri Musyawarah Lokal ke-IX ORARI

Sabtu, 23 Des 2023 - 18:36 WITA

Berita

Pastikan Aman, Kapolres Bulukumba Cek Gudang Logistik KPUD

Sabtu, 2 Des 2023 - 18:05 WITA

Berita

Diskominfo Pangkep Laksanakan Sosialisasi Website KIM

Kamis, 30 Nov 2023 - 13:33 WITA

Berita

Pemkab Pinrang Gelar Upacara Peringatan HUT PGRI dan Korpri

Kamis, 30 Nov 2023 - 07:25 WITA

Berita

Gelar Rapat Paripurna, Ada 4 Orang Anggota DPRD Pinrang PAW

Kamis, 23 Nov 2023 - 14:04 WITA

Berita

Lantik PAW PPS Kelurahan Onto, Ini Pesan KPU Bantaeng!

Kamis, 23 Nov 2023 - 11:33 WITA