MR-MAROS, SULSEL | Sekertaris Kecamatan Simbang Andi Sarifuddin, SE, MM menutup kegiatan Pelatihan Pengelolaan Bank Sampah uang dilaksanakan Pemerintah Desa Jenetaesa Tahun Anggaran 2022, Rabu 28 Desember 2022.
Dalam sambutanya Sekcam Simbang memberikan apresiasi pelatihan Pengelolaan Bank Sampah yang dilaksanakan Pemdes Jenetaesa, karena kegiatan pelatihan ini merupakan solusi bagi masyarakat Desa Jenetaesa khususnya persoalan sampah.
Menurut Sekcam dengan adanya kegiatan pelatihan ini tentu dapat menambah pengetahuan masyarakat terkait dengan pengelolaan bank sampah yang nantinya akan bermanfaat bagi masyarakat Desa Jenetaesa, serta kedepannya akan ikut menambah penghasilan masyarakat dan tentunya akan mengurangi pengangguran di Desa Jenetaesa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sekcam mengatakan Pelatihan Pengelolaan Bank Sampah yang dilaksanakan Pemerintah Desa Jenetaesa merupakan sebuah terobosan yang sangat luar biasa.
Mengakhiri sambutannya Sekcam Simbang, Andi Sarifuddin, SE, MM mewakili Camat Simbang menutup kegiatan pelatihan ini.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa Jenetaesa, Pemateri dari BLH Maros Asrullah dan Irwadi, Pematero dari Komunitas Anak Sungai Rammang rammang Muh. Irwan, Ketua Tim Penggerak PKK Desa Jenetaesa, Pendamping Kecamatan, Pendamping Desa, BPD Desa Jenetaesa, Kepala Dusun se Desa Jenetaesa dan masyarakat peserta pelatihan.(arjun@mr)