MR-JENEPONTO, SULSEL | Hari Senin tanggal 04 Juli 2022 pukul 08.05 Wita bertempat di Lapangan Polres Jeneponto Jl. Lanto Dg Pasewang Kel. Empoang Kec. Binamu Kab. Jeneponto,telah di laksanakan Upacara Korps Raport kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi personil Polres Jeneponto TMT 01 Juli 2022.
Adapun yang naik pangkat sebanyak 28 Orang yaitu dari :
-AKP ke KOMPOL sebanyak 1 Orang.
-IPDA ke IPTU sebanyak 1 Orang.
-AIPDA ke AIPTU sebanyak 2 Orang.
-BRIPKA ke AIPDA sebanyak 12 Orang.
-BRIPDA ke BRIPTU sebanyak 12 Orang.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolres Jeneponto AKBP YUDHA KESIT DWIJAYANTO, S.H. S.I.K., dan komandan upacara IPDA H. NOER SJAMSUL BACHRI.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hadir dalam giat tersebut :
1. Waka polres Jeneponto
2. Para Kabag Polres Jeneponto.
3. Para Kasat Polres Jeneponto
4. Para Kapolsek Polres Jeneponto
5.Ketua Cabang Dan Pengurus Bhayangkari Jeneponto.
Adapun peserta upacara terdiri dari :
1. 1 (satu) pleton perwira polres
2. 1 (satu) pleton sat samapta
3. 1 (satu) pleton lalu lintas.
4. 1 (satu) pleton pesonil yang naik pangkat
5. 1 (satu) pleton gabungan sat intelkam,sat reskrim dan sat resnarkoba
Adapun amanat Bapak Kapolres Jeneponto :
1. Pertama-tama mari kita panjatkan Puji Syukur Kehadirat Allah S.W.T karena pagi hari ini kita bersama-sama hadir dan menyaksikan pelaksanaan
Korps Raport Kenaikan Pangkat dalam keadaan sehat wal afiat meskipun.
2. Selaku inspektur upacara maupun selaku pimpinan polri di jajaran polres jeneponto menyampaikan ucapan selamat kepada personil polres jeneponto yang telah memenuhi persyaratan secara moral, dedikasi, loyalitas dan persyaratan lain yang ditentukan sehingga diberikan pangkat setingkat lebih tinggi semoga dengan kenaikan pangkat ini, saudara akan lebih meningkatkan pengabdian saudara kepada bangsa dan negara khususnya kepada institusi kepolisian negara republik indonesia yang kita cintai.
3. Kenaikan pangkat pada dasarnya merupakan hak bagi seluruh personil polri, akan tetapi hak tersebut tidak diterima begitu saja tanpa diimbangi kewajiban-kewajiban dan tugas yang harus dilaksanakan oleh personil yang bersangkutan.
4. Oleh karena itu bagi saudara yang telah saya lantik, berarti saudara dinilai telah melakukan kewajiban saudara dalam arti saudara telah mampu melaksanakan tugas-tugas yang diberikan kepada saudara, memiliki dedikasi dan loyalitas serta bermental kepribadian yang baik sehingga hak saudara untuk naik pangkat setingkat lebih tinggi layak diterima.
5. Tingkatkan kwalitas diri saudara melalui jalur pendidikan dan latihan serta bentuk lain yang akan mengembangkan kwalitas kemampuan, keterampilan, mental dan kepribadian dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada negara dan bangsa khususnya polri yang kita cintai. (Husni Mubarak)