MR-PANGKEP | H. Haris Gani, S.Sos, MM yang saat ini menjabat sebagai Ketua DRPD Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan telah terpilih melalui Musyawarah Besar Ke I IKA SMP Negeri 1 Pangkajene sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni dalam rangkaian kegiatan SILATNAS SMP Negeri 1 Pangkajene.
Musyawarah tersebut dilaksanakan pada hari Jumat, 6 Mei 2022. Bertempat di gedung lantai 2 DPRD Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan.
Dalam forum resmi tersebut hadir beberapa ketua/perwakilan angkatan alumni SMP Negeri 1 Pangkajene, mulai dari angkatan 1970-an sampai angkatan 2021 yang merupakan angkatan termuda dalam Ikatan Keluarga Alumni SMP Negeri 1 Pangkajene.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Melalui sidang pleno pemilihan Ketua Umum IKA SMP Negeri 1 Pangkajene, H. Haris Gani, S.Sos, M.M secara aklamasi berhasil menjadi Ketua IKA SMP Negeri 1 Pangkajene, meski melalui perdebatan yang sedikit alot namun pada akhirnya seluruh peserta sidang bersepakat dan bersama-sama mendukung penuh Ketua DPRD Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan.
Berikut sambutan yang diberikan oleh H. Haris Gani, S.Sos, M.M pada kegiatan SILATNAS tersebut.
“Saya secara pribadi merasa bangga dan tidak membayangkan bisa berada di forum ini untuk mengemban amanah yang luar biasa sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni SMP Negeri 1 Pangkajene Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan. Besar harapan saya agar seluruh alumni dan angkatan bisa bersama-sama membangun organisasi kekeluargaan kita ini, tugas saya cukup berat dikarenakan ini merupakan kali pertama organisasi IKA SMP Negeri 1 dijalankan. Apalah daya seorang ketua umum tanpa kehadiran dan kerjasama para alumni. Semoga kita bisa menjalankan kepengurusan periode 2022-2025 ini dengan baik.” ujar H. Haris Gani, S.Sos, MM
Ali Mugayat, selaku steering committee dalam Musyawarah Besar tersebut mengemukakan pandangannya terkait prosesi jalannya persidangan.
“pada kesempatan yang luar biasa kemarin, saya bersama steering committee lainnya mendapatkan amanah untuk memimpin dan memandu jalannya persidangan Musyawarah Besar ke I SILATNAS Alumni SMP Negeri 1 Pangkajene. Banyak sekali hal urgensi yang menjadi pembahasan, diantaranya pembahasan tentang isi AD/ART hingga Tata tertib mekanisme pemilihan ketua menjadi pembahasan menarik untuk diperbincangkan. Tapi yah begitulah begitulah dinamika dan romantisme dalam bermusyawarah dan pada akhirnya seluruh peserta sidang saling berjabat tangan dan menyambut dengan sangat baik hasil keputusan yang ada.” Tutur Ali Mugayat ketika ditemui di kediaman beliau.
”Kami sangat senang dan berharap Ikatan Keluarga Alumni SMP Negeri 1 Pangkajene ini di bawah arahan Ketua Umum terpilih bisa mewujudkan visi bersama sampai di akhir periode nantinya.” Tambah Ali Mugayat.
Dengan adanya hasil putusan dari Musyawarah tersebut, maka Ketua Umum terpilih akan mengemban amanah organisasi IKA SMP Negeri 1 Pangkajene selama periode 2022-2025 mendatang. (RAHMANSYAH)