MATARAKYAT.info, BINJAI | Suasana hangat dan akrab menyelimuti pertemuan Kapolres Binjai AKBP Bambang C.Utomo.SH.SIK.MSI., dengan sejumlah awak media di Warung Kopi (Warkop) dan makanan didepan Mapolres Binjai, Kamis (3/10/2024).
Dalam pertemuan ‘Ngopi Bareng’ ini, Kapolres tampak melebur dalam obrolan santai bersama para insan pers dari berbagai media cetak, TV Chanel YouTube dan online, sembari menikmati secangkir kopi.
Kegiatan tersebut dihadiri beberapa jajaran dari Polres Binjai yang turut mendampingi Kapolres Binjai, Humas Polres Binjai Iptu Junaidi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dengan gaya ramah dan penuh keakraban, AKBP Bambang C.Utomo.SH.SIK.MSI., berbagi cerita peran serta media menjadi mitra kepolisian dan ini juga menjadikannya sarana untuk mempererat silaturahmi antara wartawan dan kepolisian Polres Binjai.
“Ngopi itu ngobrol happy, jadi kalau sudah ngopi tidak boleh sedih,” ungkap Kapolres sambil tersenyum.
Bagi Kapolres, kopi adalah simbol kebersamaan, dan di momen ini, ia menggarisbawahi pentingnya peran media sebagai sahabat dan mitra Polri.
Menurut AKBP Bambang C.Utomo, S.H., SIK, MSI., media memiliki peran yang sangat vital dalam menyampaikan suara, prestasi, serta kinerja Polri kepada masyarakat.
Kapolres menekankan bahwa kemitraan antara Polri dan media harus terus terjalin dengan baik, terutama pada saat ini memasuki tahap Pilkada 2024.
“Media adalah bagian yang tak terpisahkan dari Polri. Suara kita, apa yang kita capai dan lakukan, semua disampaikan kepada masyarakat melalui media,” tutur mantan Kapolres Pakpak Bharat.
Kapolres Binjai berharap, dengan adanya sinergi yang kuat antara Polres Binjai dan insan pers, informasi yang disampaikan kepada masyarakat dapat lebih akurat dan berimbang.
Selain itu, peran media juga diharapkan dapat membantu menjaga kondusifitas wilayah Lingga, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada 2024.
Ditengah diskusi santai ini, Kapolres Binjai turut berbicara mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di masa menjelang Pilkada.
Meskipun situasi di Binjai saat ini sudah dianggap kondusif, AKBP Bambang C. Utomo, S.H., SIK.MSI., menekankan pentingnya kewaspadaan untuk memastikan Pilkada berjalan aman, damai, dan sukses.
“Kita harap media bisa terus berperan aktif dalam menjaga kondusifitas wilayah, meskipun situasi sudah cukup aman, kita tetap harus waspada menjelang Pilkada nanti,” tegas AKBP Bambang C. Utomo.
Kapolres Binjai juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk media, untuk bekerja sama menjaga suasana damai di Kota Binjai.
Sinergi antara aparat kepolisian dan media menjadi kunci keberhasilan dalam menjaga keamanan, terutama pada momen-momen penting seperti Pilkada.
Acara Ngopi Bareng ini bukan sekadar pertemuan biasa, melainkan wujud nyata dari pendekatan humanis yang dilakukan oleh Polres Binjai terhadap para insan pers.
Bagi AKBP Bambang C. Utomo, S.H., SIK, MSI., media bukan hanya mitra kerja, tetapi juga sahabat yang memiliki peran penting dalam menjaga harmoni di masyarakat.
Dalam obrolan tersebut, AKBP Bambang C. Utomo, S.H., SIK.l, MSI.,
berharap pertemuan seperti ini dapat terus dilakukan sebagai bentuk silaturahmi dan komunikasi yang baik antara Polri dan media.
“Semoga silaturahmi dan sinergitas ini bisa terus terjalin dengan baik ke depannya,” tutup Kapolres.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan antara Polres Binjai dan insan pers akan semakin solid, sehingga mampu menciptakan lingkungan informasi yang sehat, transparan, dan bermanfaat bagi masyarakat Kota Binjai khususnya di masa-masa menjelang Pilkada 2024. (@_mr)
Penulis : Muhammad Zulfahri Tanjung
Editor : Adhitya Eka