MATARAKYAT.info, MEDAN | Polrestabes Medan melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Melaksanakan Kegiatan Jumat Berkah, bersama anak yatim Dan piatu, bertempat di Rumah Salah Satu Guru Ngaji, desa purwodadi, kecamatan sunggal, kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (17/05/2024).
Kapolres Medan Kombes Pol Teddy Jhon Sahala Marbun, S.H, M.Hum., melalui Kasat Lantas Kompol Andika Temanta Purba, S.H, S.I.K., didampingi bersama jajaran menyampaikan,bahwa selain menjaga keamanan, juga harus memberikan pelayanan terbaik’ salah satunya dengan peduli dan membantu masyarakat yang membutuhkan.
kegiatan Jumat berkah adalah bukti nyata kepedulian kami terhadap masyarakat, sesuai arahan Bapak Kapolrestabes Medan Untuk Melaksanakan Kegiatan Jumat berkah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Andika mengungkapkan, Sedekah merupakan ibadah yang istimewa, melaluinya dapat memudahkan kita dalam menghapus semua dosa-dosa,Rasulullah SAW pernah bersabda ” Sedakah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api” (HR.At-Tirmidzi).
Hal itu yang mendasari jajaran Satlantas Polrestabes Medan untuk melakukan kebaikan, seperti Jumat Berkah dengan berbagai kepada anak yatim dan piatu, dengan harapan bisa sedikit meringankan beban kebutuhan, dan membuat mereka tersenyum dengan ceria.
Aksi sosial seperti Jumat Berkah sangat perlu untuk dilakukan, dengan harapan bisa memberikan dampak positif bagi anak-anak yatim dan piatu, dan membekas pada diri mereka’ sehingga kelak ketika mereka dewasa nanti bisa melakukan hal serupa.
” Kami meminta doa kepada anak-anak yatim dan piatu untuk kelancaran tugas sebagai anggota polri, agar dapat lebih mengayomi dan amanah dalam melaksanakan tugas, ” Pinta Andika.
Pria jebolan akpol 2009 Itu, tak lupa memberikan motivasi untuk terus mengejar mimpi, mengejar cita-cita tidak harus dari kalangan yang berada, “kita yang dibawahpun Bisa mengejar cita-cita selagi tujuan kita baik, tetap berbakti kepada kedua orang tua yang masih ada dan mendoakan orang tua yang telah tiada, agar dilapangan kuburnya. (@mr)
Penulis : Muhammad Zulfahri Tanjung
Editor : Adhitya Eka