Tingkatkan Kualitas Layanan, Scala by Metranet Jalin Kolaborasi dengan Rakamin

- Editor

Senin, 4 Desember 2023 - 23:45 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MATARAKYAT.info, JAKARTA | Dalam upaya mempercepat digitalisasi Indonesia, Scala by Metranet (Scala) sebagai salah satu digitalization enabler terus meningkatkan kualitas layanan dengan berkolaborasi bersama Rakamin, end-to-end career development platform. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan kerja sama penguatan Business Operations Management yang dilaksanakan beberapa waktu lalu oleh Direktur Bisnis Metranet, Faisal Yusuf dan CEO Rakamin, Andika Deni Prasetya. (4/12/2023)

Direktur Bisnis Metranet, Faisal Yusuf menyatakan, “kami sangat antusias dengan kolaborasi ini, karena transformasi digital bukan hanya soal teknologi, tetapi juga tentang memberdayakan SDM untuk dapat beradaptasi dengan cepat dalam lingkungan kerja yang terus berubah. Melalui kolaborasi ini, kami berharap dapat menghadirkan solusi yang efisien serta inovatif untuk mendukung pertumbuhan perusahaan di Indonesia.” Ungkap Faisal.

Kerja sama ini didesain untuk memperkuat kapabilitas Scala, khususnya dalam ranah Business Operations Management yang mencakup berbagai inisiatif strategis yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas dalam seleksi, penempatan, dan pengembangan bakat-bakat sumber daya manusia yang memiliki skill dan adaptif terhadap kualifikasi industri digital. Tak hanya itu, Scala akan memaksimalkan keahlian Rakamin dalam pengembangan karier secara end-to-end yang mencakup penggunaan teknologi terkini serta sistem untuk menciptakan solusi yang dapat disesuaikan sesuai dengan kebutuhan unik setiap perusahaan.

CEO Rakamin, Andika Deni Prasetya menambahkan, “kolaborasi ini bukan hanya tentang mengintegrasikan solusi, tetapi juga membuka pintu bagi kami untuk mengeksplorasi dimensi baru dalam memperkaya portofolio kami. Dengan menggandeng Scala by Metranet, kami memperoleh keunggulan tambahan dalam mengembangkan potensi kami yang berfokus pada end-to-end career development, yang tidak hanya memberikan nilai tambah bagi pelanggan kami, tetapi juga memberi kami daya saing yang lebih baik di pasar.” jelas Andika.

Kolaborasi ini menjadi komitmen bersama untuk menghadirkan solusi terdepan yang mendukung perusahaan dalam menghadapi tantangan transformasi digital. Diharapkan inisiatif ini akan menjadi tonggak penting dalam membentuk masa depan digital Indonesia yang dinamis dan berdaya saing. (ryand/mr)

Penulis : Ryand H

Editor : Adhitya Eka

Berita Terkait

Bawaslu Kecamatan Bastem Utara Menggelar Kegiatan  Pengawasan Partisipatif  dalam Pemilukada 2024
Bareskrim Polri Berhasil Meringkus DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina
Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024, Personil Gabungan Polsek Biringkanaya Berhasil Menjaring Puluhan R2 Menggunakan Knalpot Brong dan 250 Liter Miras Jenis Ballo
Kunjungi Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Masyarakat
Sentuh Warga Taman Bunga Sudiang Dengan Hati, Pasangan SEHATI Menyala Dibasis Kuning
Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Gencar Sosialisasikan Gerakan Antikorupsi Didaerah-Daerah
Tim SAR Gabungan Berhasil Menemukan Anak yang Tenggelam di Sungai Biringjene
Kapolri Listyo Sigit Prabowo : Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
Tag :

Berita Terbaru

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 07:01 WITA

Bawaslu Kecamatan Bastem Utara Menggelar Kegiatan  Pengawasan Partisipatif  dalam Pemilukada 2024

Jumat, 22 November 2024 - 11:37 WITA

Bareskrim Polri Berhasil Meringkus DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina

Jumat, 22 November 2024 - 00:42 WITA

Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024, Personil Gabungan Polsek Biringkanaya Berhasil Menjaring Puluhan R2 Menggunakan Knalpot Brong dan 250 Liter Miras Jenis Ballo

Selasa, 19 November 2024 - 07:18 WITA

Kunjungi Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Masyarakat

Selasa, 19 November 2024 - 04:32 WITA

Sentuh Warga Taman Bunga Sudiang Dengan Hati, Pasangan SEHATI Menyala Dibasis Kuning

Kamis, 14 November 2024 - 06:41 WITA

Tim SAR Gabungan Berhasil Menemukan Anak yang Tenggelam di Sungai Biringjene

Jumat, 8 November 2024 - 15:04 WITA

Kapolri Listyo Sigit Prabowo : Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024

Kamis, 7 November 2024 - 15:59 WITA

Dua Orang Mafia Judi Online di Komdigi Jadi DPO, Ternyata ini Perannya

Berita Terbaru

Berita

Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Minggu, 5 Mei 2024 - 17:34 WITA

Berita

Dinkes Bantaeng Gelar Pemeriksaan Kesehatan untuk Pemudik

Selasa, 9 Apr 2024 - 15:13 WITA

Opini

Partai Politik dan Hak Angket, Perspektif dalam Ilmu Politik

Minggu, 31 Mar 2024 - 15:07 WITA

Berita

Kadis Kominfo Jeneponto Hadiri Musyawarah Lokal ke-IX ORARI

Sabtu, 23 Des 2023 - 18:36 WITA

Berita

Pastikan Aman, Kapolres Bulukumba Cek Gudang Logistik KPUD

Sabtu, 2 Des 2023 - 18:05 WITA

Berita

Diskominfo Pangkep Laksanakan Sosialisasi Website KIM

Kamis, 30 Nov 2023 - 13:33 WITA

Berita

Pemkab Pinrang Gelar Upacara Peringatan HUT PGRI dan Korpri

Kamis, 30 Nov 2023 - 07:25 WITA

Berita

Gelar Rapat Paripurna, Ada 4 Orang Anggota DPRD Pinrang PAW

Kamis, 23 Nov 2023 - 14:04 WITA

Berita

Lantik PAW PPS Kelurahan Onto, Ini Pesan KPU Bantaeng!

Kamis, 23 Nov 2023 - 11:33 WITA