Penulis : Dr. Ir. Natsar Desi. M.Si
OPINI | Hari Penyandang Disabilitas Internasional atau International Day of Disabled Persons diperingati pada 3 Desember setiap tahunnya. Tahun ini, Hari Penyandang Disabilitas Internasional kembali diperingati pada Minggu (3/12/2023).
Selamat Hari Disabilitas Internasional Tahun 2023 mengusung tema:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
‘Bersatu Dalam Aksi Untuk Menyelamatkan dan Mencapai SDGs bagi, dengan dan oleh Orang-orang dengan Kondisi Disabilitas’
Terdapat 17 agenda yang dituangkan dalam SDGs sebagai berikut :
(1) Menghapus kemiskinan dalam segala bentuknya di manapun
(2) Mengakhiri kelaparan, mencapai keamanan pangan dan perbaikan gizi, dan memajukan pertanian berkelanjutan
(3) Memastikan hidup yang sehat dan memajukan kesejahteraan bagi semua orang di semua usia
(4) Memastikan kualitas pendidikan yang inklusif dan adil serta mempromosikan kesempatan belajar seumur hidup bagi semua
(5) Mencapai kesetaraan gender dan memberdayakan semua perempuan dan anak perempuan
(6) Memastikan ketersediaan dan pengelolaan air dan sanitasi bagi yang berkelanjutan bagi semua
(7) Memastikan akses ke energi yang terjangkau, dapat diandalkan, berkelanjutan dan modern bagi semua (8) Memastikan akses ke energi yang terjangkau, dapat diandalkan, berkelanjutan dan modern bagi semua (9) Membangun infrastruktur yang tangguh, menggalakkan industrialisasi yang berkelanjutan dan inklusif dan mengembangkan inovasi
(10) Mengurangi ketimpangan di dalam dan di antara negara- negara
(11) Membuat kota dan permukiman manusia menjadi inklusif, aman, tangguh dan berkelanjutan
(12) Memastikan pola konsumsi dan produksi yang keberlanjutan
(13) Mengambil tindakan segera untuk memerangi perubahan iklim dan dampak- dampaknya
(14) Menghemat dan menjaga kesinambungan dalam menggunakan samudera, laut dan sumber daya untuk pembangunan yang berkelanjutan
(15) Melindungi, memulihkan dan meningkatkan pemanfaatan berkelanjutan ekosistem darat, mengelola hutan secara berkelanjutan, memerangi desertifikasi, dan menghentikan degradasi tanah cadangan serta menghentikan hilangnya keanekaragaman hayati
(16) Mendorong kehidupan masyarakat yang damai dan inklusif untuk pembangunan berkelanjutan, menyediakan akses terhadap keadilan bagi semua, dan membangun institusi yang efektif, akuntabel dan inklusif di semua tingkatan perkuat sarana pelaksanaan dan merevitalisasi kemitraan global untuk pembangunan berkelanjutan.
Enambelas (16) agenda dijabarkan dalam di 169 target yang harus dicapai oleh masing-masing Negara pada tahun 2030.
Kesepakatan melalui SDGs ini merupakan milestone yang sangat penting yang menempatkan dunia lebih inklusif dan berkelanjutan untuk melindungi planet bumi yang hanya satu. ‘Aisyiyah sebagai organisasi masyarakat sipil yang memiliki komitment meningkatkan kesejahteraan pada masyarakat khususnya perempuan dan anak akan terus berkontribusi dalam pencapaian SDGs ini baik dengan peran-peran pemberdayaan masyarakat, edukasi maupun advokasi kepada pemerintah agar memiliki komitment juga atas capaian-capaian SDGs ini.
Penulis : Penulis : Dr. Ir. Natsar Desi. M.Si