MATARAKYAT. info, BANTAENG | Pemerintah Kabupaten Bantaeng menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional Tahun 2023, di Tribun Pantai Seruni Kabupaten Bantaeng, Jum’at (10/11/2023).
Penjabat Bupati Bantaeng, Andi Abubakar bertindak sebagai Pembina Upacara dalam peringatan hari Pahlawan ke- 78 tahun, dengan mengusung tema “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”.
Tema ini diangkat melalui renungan yang mendalam untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kian nyata. Mengingat kita merupakan pasar yang besar dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa seperti tanah yang subur, hasil laut yang melimpah, kandungan bumi yang menyimpan beragam mineral.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pada kesempatan itu, Amanat Menteri Sosial RI dibacakan oleh Penjabat (PJ) Bupati Bantaeng, Andi Abubakar menyampaikan pesan-pesan untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.
“Disini kami tekankan bahwa Semangat yang berasal dari nilai perjuangan Pahlawan Bangsa di tahun 1945, merupakan semangat yang membawa kita menolak kalah dan menyerah pada keadaan,” kata Andi Abubakar.
Lanjutnya, jika menyatukan kita dalam upaya mewujudkan kehidupan kebangsaan yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Serta memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa.serta mewujudkan masa depan yang lebih baik.
“Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, makin sejahtera,” ujar Andi Abubakar
Upacara Hari Pahlawan Nasional ini dirangkaikan pula dengan Penandatanganan Pakta Integritas Netralitas ASN Kabupaten Bantaeng Pada Pelaksanaan Pemilu Serentak 2024.
Kemudian dilanjutkan Penyerahan santunan secara simbolis kepada Veteran sebanyak 12 Orang dan Janda Veteran sebanyak 21 Orang, serta Penyerahan bantuan lansia dan disabilitas sebagai Program baik tuntas sebanyak 21 orang. (Ikbal/Mr)
Penulis : Ikbal
Editor : Redaksi