Penembakan DPO di Gowa, Saksi Mata : Tidak Ada Tembakan Peringatan

- Editor

Senin, 19 Juni 2023 - 13:42 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MATARAKYAT.info, GOWA | Kasus penembakan DPO Curanmor di Madakko, kelurahan Pattapang, Kecamatan Tinggimoncong pada Jumat 16 Juni 2023 yang membuat heboh dan membuat masyarakat sekitar menjadi ketakutan serta menimbulkan keresahan.

Diberitakan diberbagai media online lokal dan nasional terkait adanya perlawanan dari Wawan DPO kasus Curanmor dan adanya tembakan peringatan sebelum petugas melakukan tindakan tegas dan terukur menembak kebagian kepala yang membuat Wawan harus menghembuskan nafas terakhirnya. Pernyataan tersebut disampaikan oleh Kasat Reskrim Polres Gowa, AKP Bachtiar kepada sejumlah awak media.

Sontok pernyataan Kasat Reskrim tersebut mendapatkan bantahan dari saksi mata berada di TKP saat 3 petugas kepolisian datang hendak menangkap Wawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saksi mata yang meminta identitasnya untuk saat ini disembunyikan tersebut mengatakan bahwa kejadian yang dilihatnya berbeda dengan keterangan pihak kepolisian diberbagai media.

Saksi menjelaskan, kejadian yang saya lihat  ada 3 orang polisi berpakaian preman datang dan saat itu saya sementara mencukur rambutnya Wawan di dekat rumahnya Paman, tiba tiba Wawan mengatakan sudah dulu dan saya langsung berhenti mencukurnya, saat itu seorang polisi mendekat, Wawan langsung lompat dari tempatnya, tidak sempat polisi memegang Wawan langsung lari dan dikejar oleh polisi tersebut sambil berteriak ‘oe jangko lari’ (hei jangan lari) teriak polisi tersebut yang ditirukan saksi, bersamaan teriakan itu polisi langsung menembak Wawan hingga terjatuh dengan luka dikepala.

BACA JUGA :  PT Bisi International Tbk Memperkenalkan Alat Pertanian Terbaru Corn Combine BISI Niskala 102 pada Petani di Pinrang

“Setelah Wawan ditembak saya langsung lari pulang kasih tau bapak ku bilang Wawan ditembak” ujar saksi mata.

Hal tetsebut juga dibenarkan oleh saksi lainnya yang melihat kejadian tersebut.

Sementara Paman warga yang ditinggal didekat TKP mengatakan  saat polisi datang dan lewat dekat saya, sempat saya tanya “cari apa ki pak, polisi tersebut menjawab cari ayam dan tidak lama terdengar suara tembakan tembakan, berselang 5 menit kemudian polisi sudah menaikkan Wawan ke atas mobil avanza hitam dengan berlumuran darah” jelas Paman.

Jufriadi kakak korban tidak menerima penembakan yang dilakukan polisi menewaskan adik kandungnya. (18/6/2023)

“Kenapa harus kepalanya yang ditembakan kasian, kami tahu apa yang sudah dilakukan Wawan itu salah dan seandainya yang ditembak bagian kaki atau paha kami tidak persoalkan tapi ini kepalanya yang ditembak, kejahatan yang dilakukan adik saya tidak sebanding dengan nyawanya” jelas Jufriadi kakak kandung almarhum Wawan dengan mata berkaca kaca menahan air matanya untuk keluar.

Jufriadi telah berkordinasi dengan keluarga lainnya dan sepakat untuk melaporkan kasus ini ke Polda Sulsel dan berharap agar ada keadilan bagi almarhum adiknya. (adt/mr)

Berita Terkait

Bawaslu Kecamatan Bastem Utara Menggelar Kegiatan  Pengawasan Partisipatif  dalam Pemilukada 2024
Bareskrim Polri Berhasil Meringkus DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina
Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024, Personil Gabungan Polsek Biringkanaya Berhasil Menjaring Puluhan R2 Menggunakan Knalpot Brong dan 250 Liter Miras Jenis Ballo
Kunjungi Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Masyarakat
Sentuh Warga Taman Bunga Sudiang Dengan Hati, Pasangan SEHATI Menyala Dibasis Kuning
Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Gencar Sosialisasikan Gerakan Antikorupsi Didaerah-Daerah
Tim SAR Gabungan Berhasil Menemukan Anak yang Tenggelam di Sungai Biringjene
Kapolri Listyo Sigit Prabowo : Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
Tag :

Berita Terbaru

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 07:01 WITA

Bawaslu Kecamatan Bastem Utara Menggelar Kegiatan  Pengawasan Partisipatif  dalam Pemilukada 2024

Jumat, 22 November 2024 - 11:37 WITA

Bareskrim Polri Berhasil Meringkus DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina

Jumat, 22 November 2024 - 00:42 WITA

Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024, Personil Gabungan Polsek Biringkanaya Berhasil Menjaring Puluhan R2 Menggunakan Knalpot Brong dan 250 Liter Miras Jenis Ballo

Selasa, 19 November 2024 - 07:18 WITA

Kunjungi Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Masyarakat

Selasa, 19 November 2024 - 04:32 WITA

Sentuh Warga Taman Bunga Sudiang Dengan Hati, Pasangan SEHATI Menyala Dibasis Kuning

Kamis, 14 November 2024 - 06:41 WITA

Tim SAR Gabungan Berhasil Menemukan Anak yang Tenggelam di Sungai Biringjene

Jumat, 8 November 2024 - 15:04 WITA

Kapolri Listyo Sigit Prabowo : Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024

Kamis, 7 November 2024 - 15:59 WITA

Dua Orang Mafia Judi Online di Komdigi Jadi DPO, Ternyata ini Perannya

Berita Terbaru

Berita

Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Minggu, 5 Mei 2024 - 17:34 WITA

Berita

Dinkes Bantaeng Gelar Pemeriksaan Kesehatan untuk Pemudik

Selasa, 9 Apr 2024 - 15:13 WITA

Opini

Partai Politik dan Hak Angket, Perspektif dalam Ilmu Politik

Minggu, 31 Mar 2024 - 15:07 WITA

Berita

Kadis Kominfo Jeneponto Hadiri Musyawarah Lokal ke-IX ORARI

Sabtu, 23 Des 2023 - 18:36 WITA

Berita

Pastikan Aman, Kapolres Bulukumba Cek Gudang Logistik KPUD

Sabtu, 2 Des 2023 - 18:05 WITA

Berita

Diskominfo Pangkep Laksanakan Sosialisasi Website KIM

Kamis, 30 Nov 2023 - 13:33 WITA

Berita

Pemkab Pinrang Gelar Upacara Peringatan HUT PGRI dan Korpri

Kamis, 30 Nov 2023 - 07:25 WITA

Berita

Gelar Rapat Paripurna, Ada 4 Orang Anggota DPRD Pinrang PAW

Kamis, 23 Nov 2023 - 14:04 WITA

Berita

Lantik PAW PPS Kelurahan Onto, Ini Pesan KPU Bantaeng!

Kamis, 23 Nov 2023 - 11:33 WITA