MATARAKYAT.info, MAKASSAR | H. Syamsuddin Raga menggelar reses ketiga masa persidangan tahun sidang 2022-2023 di BTN Dewi Kumalasari Blok AG, RT 07/RW 03 Kelurahan Sudiang Raya, Kec. Biringkanaya. (2/8/2023)
Mengawali kegiatan reses Lurah Sudiang Raya Andi Dudi Pamadeng dalam sambutannya menghimbau kepada masyarakat agar memanfaatkan reses untuk menyampaikan aspirasinya, agar dapat diperjuangkan di DPRD Kota Makassar saat sidang paripurna.
Andi Dudi Pamadeng juga menghimbau kepada masyarakat agar memasang bendera dan umbul umbul untuk menyemarakkan Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke-78 tahun dan tetap menjaga kebersihan dilingkungan masing masing, juga mengingatkan agar senantiasa orangtua untuk menjaga anak anaknya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara itu Ketua RW 03 menyampaikan persoalan Kamtibmas khususnya kasus pencurian yang kerap terjadi diwilayahnya sehingga dianggap perlu dipasang CCTV.
Sedangkan ibu Hani Muliani menyampaikan usulannya terkait penyandang disabilitas terkait lapangan pekerjaan dan nasib bagi penyandang disabilitas. Sekaligus penyarahan souvenir hasil karya anak penyandang disabilitas kepada H. Syamsuddin Raga.
Menanggapi hal tersebut anggota Komisi B DPRD Kota Makassar H. Syamsuddin Raga menyampaikan bahwa untuk pemasangan CCTV memang sudah menjadi program anggota DPRD Kota Makassar yang saat ini sudah tahap proses lelang.
Untuk penyandang disabilitas akan dibuatkan Perda terkait penyandang disabilitas dan meminta kepada Lurah Sudiang Raya untuk membuatkan program untuk penyandang disabilitas.
H. Syamsuddin Raga mengatakan untuk persoalan pendidikan dan kesehatan kami selalu siap membantu masyarakat.
Sejumlah keluh kesah disampaikan warga pada reses ini, mulai dari persoalan infrastruktur, kesehatan dan pendidikan hingga persoalan sampah, semuanya akan ditampung dan akan dibawa ke sidang paripurna.
“Ini sudah menjadi kewajiban kami selaku anggota DPRD Kota Makassar untuk mendengar aspirasi masyarakat dan mengawal serta memperjuangkan sampai ke sidang paripurna”, jelas H. Syamsuddin Raga.
Hadir dalam kegiatan reses ini, Andi Dudi Pamadeng (Lurah Sudiang Raya), Sertu Usman (Babinsa Kelurahan Sudiang Raya), Aiptu Irman (Bhabinkamtibmas Kel. Sudiang Raya), Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Perempuan, Tokoh Pemuda dan warga BTN Kumalasari Blok AG RT 07/RW 03. (sam/mr)