Sukses Peringkat Tiga SEA Games 2023 Kamboja, Menpora Dito Ucapkan Terima Kasih Pada Kontingen Merah Putih

- Editor

Kamis, 18 Mei 2023 - 11:15 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MATARAKYAT.info, Phnom Penh | Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Arotedjo menyampaikan terima kasih atas perjuangan kontingen Indonesia yang berhasil menduduki peringkat tiga klasemen akhir SEA Games 2023 Kamboja. Indonesia mengumpulkan 87 medali emas, 80 perak, dan 109 perunggu.

“Alhamdulillah perolehan SEA Games di Kamboja ini sangat membanggakan dengan berbagai tantangan dan kita bisa lihat banyak ketidak-adilan, tetapi kontingen Indonesia mampu berjuang dan kita mendapatkan berkah,” kata Menpora Dito di Phnom Penh, Selasa (16/5/2023) malam.

Menpora Dito juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan juga orang tua dari para atlet yang telah mendukung dan mendoakan perjuangan kontingen Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya ingin ucapkan kepada seluruh kontingen Indonesia banyak terima kasih. Kalian (atlet) adalah pahlawan Merah Putih. Kita lihat bagaimana seluruh masyarakat melihat perjuangan para atlet. Mereka menginspirasi dan berjuang dengan baik,” jelas Menpora Dito.

Capaian tim Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja dipastikan melampaui target perolehan medali. Sebelumnya Presiden Joko Widodo meminta pasukan Merah Putih membawa pulang sedikitnya 69 medali emas.

Kontingen Indonesia pun terpacu dan termotivasi, hingga akhirnya mampu meraup 276 medali dengan rincian 87 emas, 80 perak, dan 109 perunggu. Ini merupakan pencapaian SEA Games terbaik dalam enam edisi SEA Games terakhir. Sejak SEA Games 2013, perolehan medali emas Indonesia tak pernah menyentuh angka 80.

Pada SEA Games tahun ini, sebanyak delapan cabang olahraga mencatatkan diri sebagai juara umum. Kedelapannya adalah wushu, pencak silat, balap sepeda, tenis, esports, bulutangkis, voli, dan angkat besi.

Tak hanya itu, cabang olahraga lainnya juga mencetak sejarah, diantaranya hoki dan kriket. Hoki indoor putra dan kriket putri kategori 6s untuk kali pertama meraih emas di ajang pesta olahraga antar bangsa-bangsa Asia Tenggara ini.

Angkat besi juga tak mau tertinggal. Lifter Eko Yuli Wirawan (kelas 61kg), Rizki Juniansyah (73kg), Rahmat Erwin Abdullah (kelas 81kg) mampu memecahkan rekor SEA Games. Timnas basket putri 5×5 mendapatkan emas untuk pertama kalinya.

Sepak bola akhirnya menutup perjuangan manis kontingen Indonesia. Timnas Indonesia mampu mendapatkan emas usai membungkan Thailand 5-2. Emas ini terasa spesial karena sebelumnya Indonesia harus menunggu 32 tahun lamanya.  (adt/mr)

Berita Terkait

Penjabat Bupati Jeneponto Bersama Forkopimda dan Pengurus KONI Resmi Melepas Para Atlet Asal Jeneponto yang Lolos ke PON XXI Aceh-Medan
Buka Konferensi dan Pameran Kelapa Internasional Ke-51 di Surabaya, Presiden Jokowi Soroti Potensi Besar Ekonomi Hijau Indonesia
Menko Airlangga Dorong Hasil Pertemuan Tingkat Menteri IPEF Bermanfaat Untuk Rakyat
8 WNI yang Diduga Bantu Buronan Thailand Chaowalit Thongduang Selama Pelariannya di Indonesia Diperiksa Polisi
Sukses Besar !! Black Panther Gelar Ujian Kenaikan Sabuk Melalui Longmarch Keliling Kota Makassar yang Menantang
Polisi Berhasil Menangkap Buronan Kelas Kakap Nomor Satu Thailand di Bali
Jelang Kick Off Semifinal Piala Asia U-23, Timnas Garuda Muda Siap Meladeni Permainan Tim Serigala Putih Uzbekistan
Kejuaraan Tenis Lapangan Bupati Luwu Utara CUP jadi Turnamen Perdana di Tahun 2024

Berita Terbaru

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 11:37 WITA

Bareskrim Polri Berhasil Meringkus DPO Kasus Judi Online W88 di Filipina

Jumat, 22 November 2024 - 00:42 WITA

Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024, Personil Gabungan Polsek Biringkanaya Berhasil Menjaring Puluhan R2 Menggunakan Knalpot Brong dan 250 Liter Miras Jenis Ballo

Selasa, 19 November 2024 - 07:18 WITA

Kunjungi Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Masyarakat

Selasa, 19 November 2024 - 04:32 WITA

Sentuh Warga Taman Bunga Sudiang Dengan Hati, Pasangan SEHATI Menyala Dibasis Kuning

Sabtu, 16 November 2024 - 21:04 WITA

Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Gencar Sosialisasikan Gerakan Antikorupsi Didaerah-Daerah

Jumat, 8 November 2024 - 15:04 WITA

Kapolri Listyo Sigit Prabowo : Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024

Kamis, 7 November 2024 - 15:59 WITA

Dua Orang Mafia Judi Online di Komdigi Jadi DPO, Ternyata ini Perannya

Rabu, 6 November 2024 - 00:16 WITA

Tiga Pria Kedapatan Membawa Miras Jenis Ballo Diamankan Personil Polsek Tamalate

Berita Terbaru

Berita

Salurkan Bantuan, Pemkab Bantaeng Kirim Air Bersih ke Wajo

Minggu, 5 Mei 2024 - 17:34 WITA

Berita

Dinkes Bantaeng Gelar Pemeriksaan Kesehatan untuk Pemudik

Selasa, 9 Apr 2024 - 15:13 WITA

Opini

Partai Politik dan Hak Angket, Perspektif dalam Ilmu Politik

Minggu, 31 Mar 2024 - 15:07 WITA

Berita

Kadis Kominfo Jeneponto Hadiri Musyawarah Lokal ke-IX ORARI

Sabtu, 23 Des 2023 - 18:36 WITA

Berita

Pastikan Aman, Kapolres Bulukumba Cek Gudang Logistik KPUD

Sabtu, 2 Des 2023 - 18:05 WITA

Berita

Diskominfo Pangkep Laksanakan Sosialisasi Website KIM

Kamis, 30 Nov 2023 - 13:33 WITA

Berita

Pemkab Pinrang Gelar Upacara Peringatan HUT PGRI dan Korpri

Kamis, 30 Nov 2023 - 07:25 WITA

Berita

Gelar Rapat Paripurna, Ada 4 Orang Anggota DPRD Pinrang PAW

Kamis, 23 Nov 2023 - 14:04 WITA

Berita

Lantik PAW PPS Kelurahan Onto, Ini Pesan KPU Bantaeng!

Kamis, 23 Nov 2023 - 11:33 WITA