MATARAKYAT.info, MAROS- Bhabinkamtibmas Desa Mattoanging dan Desa Mangeloreng Bripka Sukardi menghadiri kegiatan “Gema Ramadhan Jilid III” yang di adakan oleh Ikatan Pemuda Dusun Kaluku dan Remaja Mesjid Al-Musafir Soddang, Dusun Kaluku Desa Mangeloreng, Kec.Bantimurung, Kab.Maros. (6/4/2023)
Gema Ramadhan Jilid III ini mengangkat tema “Barakka’na Ramalang Sebagai Sarana Meningkatkan Mutu Beribadah Kepada SWT”.
Kegiatan ini direncanakan berlangsung mulai tanggal 6 sampai dengan 10 April 2023.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Turut hadir dalam musyawarah tersebut: Muhammad Aris, S.Sos., M.Si ( Camat Bantimurung), Muhammad Taufik, SH ( Anggota DPRD Kab.Maros), Muhammad Darwis, SE (Kepala Desa Mangeloreng), Syarifuddin (Ketua BPD Desa Mangeloreng), Bhabinkamtibmas Desa Mangeloreng, Ikatan pemuda Dusun Kaluku dan Remaja Masjid Al-Musafir Soddang, Tokoh Agama Tokoh masuarakat, dan Tokoh adat, masyarakat Desa Mangeloreng.
Adapun beberapa kegiatan yang diperlombakan pada Gema Ramadhan Jilid III ini adalah, Lomba Qasidah, Lomba Hasmaul husna dan Shalawat, Lomba Tadarus, Lomba hafalan surah pendek, Lomba mewarnai, Lomba Patrol sahur, Lomba Tilawah dan Lomba Adzan. (anca/mr)