MR-MAKASSAR, SULSEL | Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M. Tr. (Han)., didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kodam melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) ke Batalyon Arhanud (Yonarhanud) 4/Arakata Akasa Yudhaka dalam rangka mengecek secara langsung kondisi Satuan Jajaran Kodam XIV/Hasanuddin, Makassar, Senin (2/1/2023).
Dalam keterangan tertulis Penerangan Kodam XIV/Hsn, kedatangan Pangdam disambut oleh Danyonarhanud 4/AAY Mayor Arh Imam Hanafi disertai pengalungan sarung Lipa Sabbe yang diiringi Tarian Paduppa khas Bugis-Makassar.
Selama berada di Yonarhanud 4/AAY, Pangdam bersama rombongan melaksanakan pengecekan kondisi fisik pangkalan Mako maupun asrama prajurit termasuk kondisi tanaman holtikultura dan kolam budidaya sistem bioflok yang berada di Batalyon tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pada kesempatan tersebut Pangdam berpesan kepada para prajurit Yonarhanud 4/AAY untuk senantiasa menjaga moril, tetap semangat dan bangga telah menjadi keluarga besar prajurit Arhanud.
“Tingkatkan motivasi belajar dan saling mengisi ilmu pengetahuan dan kepada seluruh Perwira diharapkan inovatif, buat karya pada satuan yang dapat dibanggakan,” kata Pangdam.
Guna meningkatkan kualitas prajurit, Mayjen Totok juga mengingatkan agar para prajurit senantiasa melaksanakan latihan secara rutin sehingga prajurit tetap dalam kondisi siap operasional dan juga tidak mudah terpengaruh hal-hal negatif terkait dengan perubahan perkembangan zaman.
“Hindari pelanggaran. Selain dapat merugikan dan mencemari diri sendiri, hal itu juga dapat merusak citra Kodam di mata masyarakat. Pedomani slogan 6K di Hati Kita dan jaga selalu nama baik satuan dan Kodam Hasanuddin,” pesan Mayjen Totok. (cakra/mr)