MR-MAKASSAR, SULSEL | Dengan mengusung tema “Komando Armada Siap Mengawal Samudera Nusantara Untuk Mendukung Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”, Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut VI (Lantamal VI) Makassar menggelar Upacara Peringatan Hari Armada RI tahun 2021 di Lapangan Arafuru Mako Lantamal VI, Senin (05/12/2022).
Upacara dipimpin langsung oleh Wakil Komandan (Wadan) Kolonel Laut (P) Alan Dahlan, S.H., M.Si,Lantamal VI dan diikuti seluruh PJU Lantamal VI, para Kadis/Kasatker dan Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Mako Lantamal VI.
Dalam sambutan Kasal Laksamana TNI Yudo Margono yang dibacakan oleh Wadan Lantamal VI menyampaikan melalui tema “Komando Armada Siap Mengawal Samudera Nusantara Untuk Mendukung Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”, peringatan Hari Armada tahun ini merupakan momentum bagi segenap jajaran TNI Angkatan Laut, khususnya Armada RI, untuk merefleksikan diri serta melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan tugas dan hasil yang di capai.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Selain itu, momen ini juga kita maknai sebagai wujud rasa syukur, atas segala petunjuk, tuntunan dan perlindungan sang pencipta, sehingga Armada RI dapat senantiasa memenuhi kewajibannya sebagai Garda Terdepan Laut Nusantara”, ujar Wadan Lantamal VI membacakan amanat Kasal.
Selanjutnya dalam amanat Kasal menyampaikan atas nama seluruh jajaran TNI Angkatan Laut, saya mengucapkan Dirgahayu Armada Republik Indonesia. Teriring doa dan harapan agara Armada RI senantiasa menjadi Ksatria Pengawal Samudea, untuk Kejayaan Maritim Indonesia.
Usai Upacara, dilaksanakan pemberian hadiah lomba kepada para pemenang baik pertandingan antar Satuan Kerja (Satker) maupun Kompleks TNI AL dalam rangka menyambut HUT Armada RI Tahun 2022.
Kemudian dilanjutkan dengan acara ramah tamah yang tandai dengan pemotongan tumpeng sebagai rasa syukur atas HUT Armada RI di tahun 2022 ini. (sam_alle@mr)