MR-MAROS, SULSEL | Pemerintah Kecamatan Simbang menggelar Musyawarah Tudang Sipulung Appalili, Rabu 30 November 2022 yang dilaksanakan di Rumah Makan Ramah.
Dalam sambutannya Camat Simbang, Muhammad Aris, S.Sos, M.Si menyampaikan bahwa kunjungan Pangdam XIV Hasanuddin baru-baru di Desa Bontotallasa dan Pesta Panen di Desa Jenetaesa adalah kegiatan yang sangat luar biasa dan menjadi sejarah bagi seluruh masyarakat kecamatan Simbang karena kegiatan ini dihadiri oleh Dandim dari 24 kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan.
Lebih lanjut Muhammad Aris mengatakan bahwa keberhasilan tersebut tak lepas dari peran aktif dari Danramil Bantimurung-Simbang, Kapolsek Bantimurung-Simbang, Kepala Desa Jenetaesa, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan seluruh elemen masyarakat yang ada di Kecamatan Simbang yang saling bahu membahu sehingga kegiatan pesta panen berjalan dengan lancar dan sukses.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Camat Simbang juga mengatakan bahwa Musyawarah Tudang Sipulung Appalili ini adalah untuk mengembalikan roh Tudang Sipulung yang sesungguhnya dengan duduk bersilah untuk bermusyawarah itulah roh tudang sipulung.
Musyawarah Tudang Sipulung Appalili ini adalah bagaimana kita membahas sesuatu hal untuk perencanaan dibidang pertanian kedepan.
Musyawarah Tudang Sipulung Appalili yang dilaksanakan oleh pemerintah Kecamatan Simbang berkolaborasi membuat komitmen dengan KTNA (Kontak Tani Nelayan Andalan) kecamatan Simbang dengan IP3A (Induk Perkumpulan Petani Pemakai Air).
Muhammad Aris menjelaskan bahwa IP3A adalah bagian yang terpisahkan dari keberhasilan pertanian suatu wilayah sehingga peran dri IP3A sangat penting dalam dunia pertanian dan kita tidak boleh melupakan peran IP3A tersebut.
Dengan keberadaan IP3A yang mengelola air untuk petani sehingga Camat Simbang berharap kepada semua pihak agar senantiasa mengingat peran penting dari IP3A dalam keberhasilan pertanian kita.
Camat Simbang menyampaikan bahwa organisasi petani IP3A (Induk Perkumpulan Petani Pemakai Air) yang sampai saat ini masih belum tersentuh dengan baik oleh Pemerintah.
Kegiatan Musyawarah Tudang Sipulung Appalili Kecamatan Simbang dihadiri oleh Danramil 1422-02 Bantimurung-Simbang Kapten Inf. Nono Sudiyatno, Kapolsek Bantimurung-Simbang IPTU Farid Hasan, Kordinator BPP Kec. Simbang Rukiah Asrida. STP, Ketua Gapoktan, ketua-ketua Kelompok Tani, Tim Penggerak PKK Kec. Simbang dan masyarakat Kecamatan Simbang. (arjun@mr)