MR-PANGKEP, SULSEL | Dalam rangka Milad ke-11 tahun,KPJ bekerjasama dengan KODIM 1421/Pkp melaksanakan kegiatan penanaman pohon mangrove pada hari Rabu (26/10/2022) PKL 09.30 WITA. Bertempat di pesisir pantai Dusun Biringkassi,Desa Cindea,kec. Bungoro,Kab. Pangkep.
Letkol Inf. Hengky Vantriardo SE, MM, M.Han. Dandim 1421/Pkp yang diwakili oleh Danramil 03/Bungoro Mayor Inf. Muhammad Tahir T, mengungkapkan respon positifnya terhadap kegiatan yang dilaksanakan oleh Komunitas Penyanyi Jalanan ini.
Kegiatan ini dihadiri Oleh Mayor Inf. Muhammad Tahir T (Danramil Bungoro), Iptu Jamaluddin yang mewakili Kapolsek Bungoro, Darwis S.Hut. Kordinator Penyuluh Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Propinsi Sulsel, Personil Kodim 1421 /Pkp, Personiln Polsek Bungoro. Personil Satpol PP Pangkep, Perwakilan BPBD Pangkep. Anggota SAR Pangkep Muhammad Zultan, Duta Lingkungan Hidup Pangkep Sahrir S.I.Kom Sekdes Bulucindea dan anggota Kelompok Penyanyi Jalanan Pangkep.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan ini diawali dengan pembukaan dan sambutan dari ketua panitia pelaksana yaitu KPJ Pangkep, A. Indra Kurniawan.
Kemudian dilanjutkan sambutan Dandim 1421/Pkp yang diwakili Danramil Bungoro dan foto bersama aksi kolaborasi penanaman mangrove.
Penanaman pohon Mangrove sebanyak 500 pohon oleh perwakilan instansi dan tamu undangan di pesisir Kp. Biringkassi Dalam.
Sekitar Pkl 10.30 Wita seluruh rangkaian proses kegiatan berakhir berjalan dengan lancar serta diharapkan dengan kegiatan penanaman ini nantinya dapat mengurangi tingkat abrasi pantai. (jufri_malle@mr)