MR-MAROS, SULSEL | Simbang FC menggelar seleksi pemain, Simbang Selection sebagai persiapan menuju turnamen bergengsi Askab Maros Cup tahun 2022, maupun turnamen sepakbola lainnya.
Seleksi dipusatkan di Lapangan Home Base Lama, Desa Jenetaesa, Kecamatan Simbang, Kabupaten Maros, Provinsi Sulawesi Selatan, yang dimulai 15 Juli 2022.
Peserta terdiri dari pemuda-pemuda yang berdomisili di Kecamatan Simbang, dan ada juga yang dari luar wilayah Kecamatan Simbang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Managemen Simbang FC menilai pemain dari sisi kemampuan individu, kemampuan fisik, maupun kemapuan bermain secara tim.
Penanggung Jawab kegiatan, Ansar mengungkapkan, tim seleksi akan bekerja secara profesional dan menjamin tidak adanya intervensi dari pihak manapun.
Ansar berharap para peserta yang mengikuti seleksi, betul-betul memanfaatkan kesempatan ini dengan baik.
“Kami menjamin yang mengikuti seleksi tidak ada perlakuan khusus untuk bisa lolos dengan mudah, karena kami seleksi dengan ketat, kami ingin pemain yang betul-betul lolos nanti adalah pemain yang terbaik, jadi perlihatkan kemampuan terbaik kalian,” jelas Ansar.
“Kami berharap pemain yang lolos buka titipan, tetapi pemain yang memiliki bakat di Sepakbola untuk membawa tim Simbang FC untuk bersaing di ajang Askab Maros Cup yang rencananya diadakan pada pertengahan bulan Agustus 2022,” imbuh Ansar
Peserta yang mengikuti seleksi adalah pemain dari beberapa klub di Kecamatan Simbang, antara lain Sambueja FC, Taddeang FC, Arebas, Pagolo Lemoa, Persepart, Home Base Jaya FC, serta beberapa klub dari wilayah Kecamatan Simbang dan pemain dari luar wilayah Kecamatan Simbang.
Sementara itu Camat Simbang Muhammad Aris, S.Sos, M.Si mendukung penuh gelaran seleksi pemain Simbang FC dan berharap Simbang FC dapat memberikan hasil yang terbaik pada turnamen nanti serta dapat mengharumkan nama Kecamatan Simbang. (arjun_mr)